12 Juni 2015

Manfaat Dahsyat Jalan Kaki

Kesibukan seringkali membuat kita mengabaikan olahraga. Padahal, Anda tidak perlu menyempatkan waktu khusus untuk berolahraga. Cobalah olahraga yang mudah, murah dan bisa dilakukan oleh siapa saja. Ya, jalan kaki. Tanpa membutuhkan peralatan, hanya bermodalkan niat dan sepatu yang nyaman, jalan kaki sudah menyumbangkan banyak sekali manfaat kesehatan yang signifikan bagi tubuh.

Pada dasarnya, apa pun aktivitas fisik yang dilakukan secara kontinyu dan dalam waktu yang panjang, dapat melatih kesegaan tubuh seseorang, termasuk berjalan kaki. Selain membuat tubuh lebih fit, oksigen yang dihirup dan diedarkan akan melancarkan sirkulasi darah, sehingga Anda tidak mudah lelah dan lebih cepat mengembalikan tubuh pada kondisi normal.

Jadi, jangan ditunda lagi, lakukanlah jalan kaki secara rutin, minimal selama 30 menit setiap harinya, dan rasakan beberapa manfaat di bawah ini:

  1. Menurunkan risiko terkena penyakit seperti darah tinggi, stroke, diabetes, kanker usus dan penyakit jantung.
  2. Mengurangi depresi.
  3. Memperbaiki kualitas tidur menjadi lebih baik.
  4. Mengurangi risiko terjatuh dan keretakan tulang pada mereka yang sudah berusia lanjut.
  5. Melindungi tubuh dari berbagai tipe kanker, seperti kanker payudara dan kanker lainnya.
  6. Membakar kalori yang dipakai dan ada di dalam tubuh sehingga membantu menurunkan berat badan.
  7. Membantu mengontrol pembengkakan sendi dan rasa sakit akibat penyakit rematik.
  8. Membantu menjaga kesehatan tulang, otot dan sendi.
  9. Mengurangi rasa cemas dan memperbaiki mood.
  10. Membantu mengontrol stres dan meningkatkan energi dalam tubuh.
  11. Membantu meningkatkan rasa percaya diri dan membuat Anda secara umum lebih aktif bersosialisasi.


Bagi yang telah aktif bergerak, tentunya bukan hal sulit untuk menjalankan rutinitas ini. Namun, bagi yang sebelumnya terbiasa ‘mager’ alias malas gerak, Anda bisa membagi 30 menit waktu berjalan kaki menjadi masing-masing 10 menit. Lakukanlah dari hal-hal yang sederhana terlebih dulu. Misalnya mengganti kebiasaan naik lift menjadi naik tangga, melompati anak tangga atau memarkir kendaraan di tempat yang jauh dari pintu masuk.

Untuk tetap merasa nyaman selama berjalan kaki, inilah tipsnya.

  1. Kenakan sepatu yang nyaman dengan penopang lekuk kaki, bagian tumit yang padat dan tebal, serta sol yang fleksibel.
  2. Kenakan pakaian yang berbahan katun yang tidak terlalu ketat dan kering serta nyaman dan menyerap keringat
  3. Ajak teman atau hewan peliharaan untuk berjalan kaki dan tujulah tempat yang menyenangkan, bisa mall maupun taman.
  4. Kenakan perlindungan ekstra, seperti topi dan jaket berlengan panjang.
  5. Berjalanlah pelan selama lima menit, diikuti dengan berjalan secara lebih cepat. Kemudian, pelankan lagi ritme jalan selama lima menit.
  6. Lakukan peregangan ringan setelah selesai berjalan kaki.
  7. Usahakan untuk berjalan kaki setidaknya tiga kali dalam seminggu.
  8. Tentukan target untuk dicapai, seperti frekuesi berjalan yang lebih lama dan jarak yang lebih jauh ditempuh.
  9. Kenakan pakaian dengan warna cerah jika Anda berjalan kaki saat hari gelap, baik saat subuh maupun malam hari.
  10. Jangan mengenakan perhiasan, membuka telepon genggam dan selalu waspada terhadap sekeliling.


Selamat berjalan kaki. (PA)
Ditinjau oleh: dr. Rahajeng A.P

Sumber: meetdoctor.com


Tidak ada komentar :

Posting Komentar